7 Tips Merawat Rumput Jepang dan Cara Menanamnya
30 December 2023
Rumput Jepang biasanya digunakan sebagai rumput lapangan sepak bola. Rumput ini dipilih karena daya tahannya yang tinggi dan kemampuannya untuk tumbuh dengan baik pada berbagai kondisi iklim. Cara perawatan rumput Jepang yang tepat sangat penting untuk menjaga kualitas rumput tersebut, baik di lapangan sepak bola atau di halaman rumah Sobat Honda.
Beberapa perawatan yang dapat Sobat Honda lakukan di antaranya melakukan penyiangan rutin, pemupukan teratur, penyiraman yang tepat, dan pemotongan rumput dengan tinggi yang tepat.
Untuk mempermudah proses pemotongan rumput, Sobat Honda bisa memanfaatkan mesin potong rumput dorong dari Honda yang dilengkapi dengan mesin 4-stroke mini yang andal. Mesin potong rumput ini dilengkapi dengan fitur-fitur yang memudahkan Sobat Honda dalam melakukan pemotongan, sehingga dapat menghemat waktu dan tenaga.
Honda Power menawarkan dua jenis mesin potong rumput, yaitu mesin potong rumput dorong dan mesin potong rumput gendong. Jika Sobat Honda ingin proses pemangkasan ini lebih efisien, gunakan mesin potong rumput dorong yang dilengkapi dengan kantung. Saat menggunakannya, rumput yang telah dipotong bisa langsung masuk ke dalam kantong tersebut.
Lapangan sepak bola memiliki permukaan tanah yang cenderung merata,sehingga penggunaan mesin potong rumput dorong sangat direkomendasikan. Apalagi pemotongan yang terlalu pendek dapat menyebabkan rumput Jepang menguning dan tidak subur.
Tidak hanya soal pemotongan rumput dengan tinggi yang tepat, ada banyak hal yang harus Sobat Honda lakukan agar rumput Jepang bisa tumbuh dengan subur. Apa saja itu? Mari simak uraian lengkapnya di bawah ini.
Mengenal Rumput Jepang
Rumput Jepang adalah salah satu jenis rumput tanaman hias yang sering ditanam di taman. Bentuknya yang meruncing, menyerupai ujung jarum, sering membuat orang menyebutnya sebagai Rumput Jarum. Saat Sobat Honda duduk di atasnya, mungkin akan merasa tidak begitu nyaman, seperti tersentuh oleh jarum.
Rumput ini memberikan kesan subur dan hijau serta memiliki kemampuan menyerap air dengan baik, sehingga membantu menghindari genangan air di taman. Karena sifatnya yang unik, bibit rumput Jepang sering dicari dan menjadi pilihan utama menanam rumput di taman. Biasanya, rumput taman memiliki bentuk yang lebih panjang, namun Rumput Jepang memiliki ciri khas berukuran pendek yang seragam dengan tekstur yang kasar, itulah yang membuatnya menjadi pilihan yang sangat baik untuk rumput taman.
Mengapa Rumput Jepang Menguning dan Tidak Subur?
Sebelum Sobat Honda mempelajari cara merawat rumput Jepang, penting bagi Sobat Honda untuk memahami beberapa alasan mengapa rumput ini bisa menguning dan tidak subur. Tentu agar proses perawatannya bisa dilakukan dengan tepat. Kalau begitu, mari simak beberapa penyebabnya di bawah ini.
Baca Juga: 10 Jenis Rumput Taman Untuk Pekarangan Rumah Yang Cantik
1. Cuaca Panas
Rumput Jepang memang memiliki ketahanan yang kuat, tetapi bila cuaca terlalu panas dan rumput terpapar sinar matahari dalam waktu yang lama, maka rumput Jepang bisa menguning dan bahkan mati. Untuk itu, penting bagi Sobat Honda melakukan penyiraman rutin agar rumput Jepang bisa tumbuh dengan baik.
2. Terlalu Banyak Air
Meskipun rumput Jepang membutuhkan penyiraman yang cukup, memberikan terlalu banyak air juga dapat menyebabkan akar rumput membusuk dan menguning. Hal ini dapat terjadi karena akar rumput tidak mendapatkan oksigen yang cukup, kemudian rumput tersebut mati.
Pastikan Sobat Honda memberikan air dengan tepat, tidak terlalu banyak atau terlalu sedikit. Sobat Honda bisa menyiram rumput Jepang secara menyeluruh pada pagi hari atau dua kali sehari tergantung kondisi cuaca dan kebutuhan.
3. Tanah Kurang Subur
Rumput Jepang membutuhkan tanah yang subur dan kaya nutrisi untuk tumbuh dengan baik. Jika tanah di sekitar rumput Jepang kurang subur, rumput bisa menguning dan tumbuh tidak subur. Penting bagi Sobat Honda untuk memastikan tanah memiliki kualitas yang baik dengan memberikan pupuk dan melakukan pembenahan tanah jika diperlukan.
4. Terlalu Banyak Menggunakan Pupuk
Meskipun pupuk memberikan nutrisi yang penting bagi rumput Jepang, penggunaan yang berlebihan dapat menyebabkan rumput menjadi kelebihan nutrisi dan menguning. Sobat Honda harus mengikuti petunjuk penggunaan pupuk dengan benar dan tidak menggunakan terlalu banyak pupuk.
Kandungan nitrogen dalam pupuk sangat penting untuk pertumbuhan rumput yang sehat. Namun, penggunaan nitrogen yang berlebihan dapat menyebabkan akar terbakar dan mengubah tingkat pH tanah.
5. Terkena Urine Binatang
Urine binatang, seperti anjing, dapat merusak rumput Jepang. Zat-zat dalam urine dapat membakar rumput dan menyebabkan daerah tersebut menguning. Jika Sobat Honda memiliki hewan peliharaan, pastikan untuk membersihkan area tersebut secara teratur dan menghindari hewan tersebut buang air ke area rumput Jepang.
6. Terkena Tumpahan Bensin
Terkena tumpahan bensin atau bahan kimia lainnya dapat berdampak buruk pada rumput Jepang. Tumpahan tersebut dapat menyebabkan rumput menguning dan bahkan mati. Jika rumput Jepang di lapangan sepak bola atau halaman rumah Sobat Honda terkena tumpahan bensin, segera lapisi area tersebut dengan bahan penyerap seperti serbuk kayu atau pasir.
Setelah itu, lakukan pembersihan menyeluruh dengan menggunakan air bersih. Pastikan juga untuk menghindari penggunaan bahan kimia berbahaya di sekitar rumput Jepang agar rumput tetap sehat dan subur.
7. Tanah yang Terlalu Padat
Rumput Jepang membutuhkan ruang untuk akarnya bertumbuh dengan baik. Jika tanah di sekitar rumput Jepang terlalu padat, akar tidak dapat menyebar dengan baik dan rumput menjadi kurang subur. Sobat Honda perlu memastikan tanah memiliki tekstur yang cukup longgar agar akar rumput dapat tumbuh dengan optimal.
8. Memotong Rumput Terlalu Pendek
Memotong rumput Jepang terlalu pendek dapat membuat rumput cepat rusak dan lebih rentan terhadap penyakit. Lebih baik membiarkan rumput Jepang tumbuh dengan tinggi yang cukup dan memotongnya hanya sekitar sepertiga panjangnya. Ini akan membantu menjaga kekuatan dan keindahan rumput Jepang. Apalagi rumput Jepang ini digunakan di lapangan sepak bola.
Cara Merawat Rumput Jepang
Setelah memahami faktor-faktor yang dapat membuat rumput Jepang menguning dan tidak subur, sekarang Sobat Honda perlu tahu bagaimana cara merawat rumput Jepang agar tetap sehat dan subur. Berikut ini terdapat beberapa tips yang dapat Sobat Honda ikuti.
Baca Juga: 5 Manfaat Memotong Rumput Halaman yang Wajib Sobat Honda Ketahui
1. Mengetahui Urutan Penanaman Rumput Jepang
Sebelum menanam rumput Jepang, Sobat Honda perlu mempersiapkan area tanam terlebih dahulu. Sobat Honda bisa mulai dengan membersihkan area dari gulma dan batu-batu yang mungkin ada. Hal ini penting untuk memberikan ruang yang cukup bagi rumput Jepang untuk tumbuh dengan optimal.
2. Permukaan Media Tanam Perlu Diratakan
Setelah membersihkan area tanam, langkah selanjutnya adalah meratakan permukaan tanah dengan rapi. Gunakan alat yang sesuai, seperti penggaruk atau pemadat tanah untuk memastikan permukaan tanah benar-benar datar.
Pastikan juga tanah tersebut cukup longgar, sehingga akar rumput Jepang dapat menembusnya dengan mudah. Tanah yang longgar akan memfasilitasi pertumbuhan akar yang kuat dan sehat.
3. Lakukan Penyiraman Dua Kali Sehari
Pada fase awal penanaman Rumput Jepang, penyiraman perlu dilakukan secara maksimal dengan menjadwalkan penyiraman dua kali sehari di pagi dan sore hari. Penggunaan selang air dengan ujung gobbler dianjurkan untuk memastikan air terdistribusi merata.
Selanjutnya, menjaga kelembapan Rumput Jepang tetap penting, dan saat musim hujan, frekuensi penyiraman dapat dikurangi hingga sekali sehari atau bahkan tidak perlu sama sekali. Selama penyiraman, penting untuk meratakan air tanpa genangan, karena hal ini dapat merusak rumput. Beruntungnya, Rumput Jepang memiliki kemampuan menyerap air yang tinggi, sehingga menjadikannya efisien dalam menyerap air. Disarankan agar penyiraman dilakukan dengan arah air ke atas untuk menghindari kerusakan dan pengangkatan rumput akibat tekanan air yang terlalu kuat.
4. Gunakan Tanah Berpasir sebagai Media Tanam
Untuk mendukung pertumbuhan Rumput Jepang, Sobat Honda memerlukan media tanam yang ideal. Jenis tanah yang diperlukan adalah tanah berpasir yang subur. Media tanam yang baik umumnya memiliki tekstur poros, sehingga mudah menyerap air.
Hal ini penting agar akar rumput dapat tumbuh dengan leluasa dan air tidak tergenang di dalam tanah. Pastikan untuk mencampurkan media tanam dengan baik hingga kedalaman 15-20 cm dengan menggunakan cangkul.
5. Lakukan Pemupukan Setiap Satu Bulan Sekali
Pemupukan secara teratur sangat penting untuk menjaga kesehatan dan pertumbuhan rumput Jepang. Gunakan pupuk yang mengandung nutrisi penting seperti nitrogen, fosfor, dan kalium. Lakukan pemupukan setiap satu bulan sekali atau sesuai petunjuk yang tertera pada kemasan.
Rumput Jepang termasuk tanaman yang memerlukan banyak nutrien. Kandungan nutrisi di dalam tanah akan cepat berkurang drastis ketika Sobat Honda menanam rumput ini. Untuk menjaga ketersediaan zat hara, sebaiknya lakukan pemupukan ulang pada lahan setiap satu bulan sekali.
6. Lakukan Proses Penyiangan Berkala
Penyiangan rumput yang rutin sangat penting dalam merawat rumput Jepang. Tanaman liar atau gulma dapat mengganggu pertumbuhan rumput dan merusak keindahan tampilannya. Lakukan penyiangan secara berkala untuk menghilangkan tanaman liar yang muncul di sekitar rumput Jepang. Pastikan untuk menyingkirkan akar gulma secara menyeluruh agar tidak tumbuh kembali.
7. Lakukan Pemangkasan yang Tepat
Pastikan untuk memangkas rumput dengan menggunakan pisau pemotong yang tajam agar hasilnya lebih maksimal. Lakukan pemangkasan secara teratur, namun hindari memotong rumput terlalu pendek. Sebaiknya, biarkan rumput Jepang tumbuh sedikit lebih tinggi agar dapat menjaga kelembapan tanah dan menekan pertumbuhan gulma.
Baca Juga: 10 Ide Desain Landscape Taman Serta Cara Membuatnya
Sobat Honda bisa menggunakan mesin potong rumput dorong dari Honda LAWNMOWER - HRJ196 yang sangat mudah dioperasikan. Dilengkapi juga dengan sistem rem mesin untuk keselamatan operator. Pisau ganda yang diterapkan pada mesin potong rumput ini mampu memberikan hasil potongan yang lebih kecil dan rapi.
Cara merawat rumput Jepang menggunakan mesin ini pun jadi lebih mudah dan efisien. Jadi, tunggu apalagi? Temukan mesin potong rumput terbaik dan terpercaya sesuai dengan kebutuhan Sobat Honda hanya di Honda Power Products. Cek spesifikasi dan harganya sekarang juga!
Honda Power Products Indonesia
Honda Power Products menyediakan mesin serbaguna, generator, pemotong rumput, pemotong sikat, pompa air, dan mesin tempel.